Manfaat dan kelebihan Cloud Computing

Cloud Computing atau bahasa indonesianya komputasi awan semakin sering terdengar gemanya di dunia IT. Lihat saja makin banyak Cloud Computing Indonesia yang menawarkan layanannya. Namun apakah pengertian dari cloud computing ini dan apa saja kelebihannya tentu masih banyak yang bertanya-tanya.

Manfaat dan Kelebihan Cloud Computing 

Secara sederhana, Cloud Computing adalah perpaduan atau gabungan penggunana  teknologi komputer 'komputasi) dan pengembangan berbasis Internet (awan). Dalam deskripsi yang lebih detail, awan atau cloud itu sendiri disini merupakan metafora dari teknologi jaringan computer. Dengan cloud computing, semua data, aplikasi dan software berada dan disimpan di server. Terus bagaimana dengan manfaat dan kelebihan cloud computing ini? Yuk kita bahas satu per satu:

1. Efisiensi, dengan cloud computing kita dapat menambah kapasitas untuk penyimpanan data tanpa membeli alat tambahan seperti hardisk, begitu juga dengan software karena sudah ada di server cloud.  Dengan kata lain hal ini juga bisa menghemat biaya untuk pembelian peralatan dan juga software.

2. Kemudahan akses, kita dapat kapan saja dan dimanapun mengakses data, yang penting adalah adanya jaringan internet sehingga memudahkan kita dalam mengakses data disaat yang penting.

Salah satu hal yang  penting dalam memilih cloud computing adalah kualitas server harus bagus dan terpercaya serta system keamanan yang kuat agar data kita aman dari tindakan hacking.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Manfaat dan kelebihan Cloud Computing"

Posting Komentar