Apa aja sih menunya? Disini emang dikhususkan untuk makanan khusus camilan atau bahasa kerennya dessert gitu namun dengan rasa yang pastinya lezat. Lihat saja ada kue cubit, dorayaki, pancake, waffle dengan beragam toping seperti keju, coklat, milo dan topping lainnya yang bikin kamu ngiler abis.
Selain menu makanan, tentu gak lengkap dong kalo gak ada minumannya. Tenang aja disini juga ada minuman segar seperti aneka susu yang dpadu dengan greentea, dan kombinasi rasa buah segar lainnya.
Soal harga, gak usah khawatir. Masih terjangkau kok dan gak bakalan menguras dompet..Rata-rata harganya mulai dari 10ribu hingga 30ribuan. Lokasinya tempat makan di bintaro 9 walks ini emang asyik dan cocok untuk nongkrong dengan teman ataupun keluarga baik weekdays ataupun weekend.
0 Response to "Warung Ngunyah, Tempat Makan Enak dan Unik di Bintaro"
Posting Komentar